Minggu, 14 November 2010

Mengenal DA (Dewan Ambalan)

LOGO GERAKAN PRAMUKA GUDEP 2046-062 SMK NU I SUKODADI
1.Pengertian Logo
Logo Gerakan Pramuka GUDEP 2046-062 SMK NU I Sukodadi adalah tanda pengenal yang mengkiaskan sifat dan keadaan nilai serta norma yang dimiliki oleh setiap anggota Pramuka Penegak Gudep SMK NU I Sukodadi.
Logo Gerakan Pramuka Gudep SMK NU I Sukodadi diciptakan oleh Almarhum Kak Kambali pada tahun 2006. Logo ini digunakan dan diresmikan pada tanggal 7 Juli 2006 langsung oleh Kamabigus SMK NU I Sukodadi ( Drs. H. Turhamun ).

2.Arti Kiasan Logo
a.Gambar
- Sayap artinya Dasa Dharma
- Obor artinya Kebulatan tekad dan jiwa semangat
- Tunas Kelapaartinya Lambang Gerakan Pramuka, Anggota pramuka penegak Gudep SMK NU I Sukodadi sebagai penerus bangsa.
- Bintang artinya Tri Satya
- Perisai Segilima artinya Pancasila
b. Warna
- Merah : Jiwa semangat yang membara
- Hitam : Kebulatan tekad
- Putih : Kesucian hati
- Kuning : Dinamis

1 komentar: